loading...

Bagaimana Cara Pasang Kamera CCTV di Pojok Blog?

Kamera CCTV ini dapat mempercantik tampilan Blog kamu. Selain indah dimata pengunjung Blog, gambar CCTV ini juga sangat keren karena CCTV ini bisa bergerak gerak layaknya kamera pemantau beneran.

CCTV di Pojok Kanan Atas Blogger by
Spotroid


Untuk cara pasang CCTV di Blogger hanya perlu menggunakan dua jenis kode yaitu tag HTML dan style CSS. CCTV ini bukanlah sungguhan ya yang dapat memantau aktifitas pengunjung Blog.

CCTV yang akan dipasang di pojok atas Blog adalah sebuah GIF (gambar bergerak). CCTV bergerak ini akan dipasang menggunakan tag HTML dan akan diatur posisi dan ukurannya menggunakan CSS.

Cara Pasang CCTV di Pojok Kanan Atas Blog


Judul artikel ini tidaklah jadi patokan. Maksudnya, CCTV yang dipasang pada Blog tidak hanya dapat dipasang di pojok kanan atas saja. Namun, kamera CCTV ini dapat dipasang di seluruh area Blog dan diatur dengan menggunakan CSS.

CCTV ini bisa di pasang di pojok kanan atas, dibagian bawah kiri, pojok kiri bawah dan pojok atas kanan pada Blog. Bukan hanya pada Blogger atau Blogspot saja tapi di Blog yang lain juga bisa dipasangi CCTV ini.

Cara ini diterapkan dan posisinya diatur menggunakan style CSS position - fixed (menetap), top (rapat atas), right (rapat kanan), bottom (rapat bawah), dan left (rapat kiri).

Untuk hasil dari penerapan CCTV ini bisa kamu lihat di beberapa blog teman kita yang mungkin juga memasang cctv bergerak semacan ini. Baiklah sekarang langsung saja pada langkah-langkahnya.

  1. Pertama masuk Blogger.com
  2. Tata Letak
  3. Tambahkan Widget
  4. Pilih HTML/JavaScript
  5. Kemudian masukkan kode berikut di kolom HTML/JavaScript, bagian judul kosongkan saja
    <style type="text/css">
    .CCTV {
        position: fixed;
        top: 0;
        right: 0;
        z-index: 999;
      }
    .camera {
        height: 60px;
        width: 60px;
      }

    </style>

    <div class="CCTV">
        <img class="camera" src="
    https://1.bp.blogspot.com/-7FnF3rrXPx8/WhQjsi6-kfI/AAAAAAAAAag/hlteVSZVEK086aIUinY5md7TDXXy8YjBACLcBGAs/s1600/cctv-bimbel-blogger.gif" />
    </div>

  6. Setelah itu Simpan
  7. Kunjungi Blog kamu dan lihat hasilnya

Nah begitulah caranya memasang CCTV untuk memperindah tampilan Blog di mata pengujung. Kamu baru saja membaca artikel Cara Pasang CCTV di Pojok Atas Kanan Blog. Semoga tutorial ini dapat bermanfaat.

0 Response to "Bagaimana Cara Pasang Kamera CCTV di Pojok Blog?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel